Notification

×

Iklan

Iklan

Jenis-Jenis Magnet, Cara Membuat dan Menghilangkan Sifat Kemagnetan

8 April 2016 | 09:36 WIB Last Updated 2019-12-05T20:01:04Z
Keilmuan, Fisika - Siapa sih yang tidak mengenal tentang magnet ? Semua orang pasti sudah mengerti tentang benda yang dapat menarik benda-benda logam ini. Meskipun demikian, kemungkinan hanya ada beberapa orang yang mengetahui tentang jenis-jenis magnet, cara membuat dan menghilangkan sifat kemagnetan yang dimilikinya. Namun  sebelum membahas mengenai hal itu, terlebih dahulu akan diberikan sedikit informasi tentang pengertian magnet terlebih dahulu.

Jenis-Jenis Magnet, Cara Membuat dan Menghilangkan Sifat Kemagnetan
Gambar Magnet

Berdasarkan informasi yang didapat, secara harafiah nama magnet berasal dari bahasa Yunani “magnesia” yang mana memiliki arti batu magnesia, karena pada mulanya magnet ditemukan di Magnesia, Yunani yang kini dikenal dengan nama Manisa yang ada di wilayah Turki.

Batu tersebut merupakan magnet alam yang memiliki sifat tetap, berbeda dengan magnet yang ada saat ini yang kebanyakan merupakan magnet buatan. Dari situlah diketahui bahwa magnet mempunyai jenis-jenis yang berbeda-beda.

Jenis-Jenis Magnet

Adapun jenis-jenis magnet antara lain adalah :

1. Jenis Magnet Pelindung

Magnet jenis ini, yaitu magnet pelindung atau magnet mumetal merupakan magnet buatan yang terbuat dari bahan besi sebanyak 20%, nikel sebanyak 74%, mangan sebanyak 1% dan tembaga sebanyak 5%. Magnet ini mempunyai sifat sementara dan mempunyai sifat yang tidak keras.

2. Jenis Magnet Permanen Campuran

Magnet yang satu ini identik memiliki bentuk dan sifat yang keras, serta mempunyai gaya tarik yang sangat kuat. Selain itu, jenis magnet permanen campuran ini terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu :
  • Magnet Alnico > magnet yang berbahan dasar dari campuran nikel dan besi.
  • Magnet Alcomax > magnet yang berbahan dasar dari campuran almunium dan besi.
  • Magnet Ticonal > magnet yang berbahan dasar dari campuran kolbalt dan besi.

3. Jenis Magnet Besi Lunak

Magnet yang terbuat dari besi lunak juga disebut dengan magnet stalloy yang terbuat dari silikon sebanyak 4% dan terbuat dari besi sebanyak 96%. Magnet besi lunak ini mempunyai sifat sementara dan sifatnya tidak keras.

4. Jenis Magnet Permanen Kramik

Magnet yang satu ini juga dikenal dengan nama mangnadur yang terbuat dari servuk ferit. Magnet yang mempunyai sifat yang keras ini juga dikenal dengan kemampuan gaya tariknya yang kuat.

Semua jenis-jenis magnet tersebut merupakan magnet buatan dan jika ingin, kita juga dapat membuat magnet dengan mudah.

Cara Membuat Magnet

1. Cara membuat magnet yang pertama bisa dilakukan dengan cara mengosokkan besi dari salah satu ujung ke ujung lain dengan arah yang teratur (tetap searah).

2. Cara membuat magnet yang kedua bisa dilakukan dengan cara induksi ( cara membuatnya dengan cara dekatkan ujung besi/baja yang akan dibuat magnet dengan ujung magnet tetap ).

3. Cara membuat magnet yang ketiga bisa dilakukan dengan cara arus listrik ( Cara membuatnya bisa dicoba dengan baterai dan baja atau besi yang akan dibuat magnet kemudian lilit besi/baja dengan kawat yang dihubungkan dengan baterai sisi positif dan negatif, dengan demikian karena magnet elementer besi/baja terpengaruh oleh arus searah atau DC, maka hal ini yang menyebabkan pememberian aliran listrik kepada baja/besi bisa digunakan untuk membuat magnet ).

Cara Menghilangkan Sifat Kemagnetan
  1. Sifat kemagnetan dapat dihilangkan dengan cara dibakar/dipanaskan sampai berpijar.
  2. Sifat kemagnetan dapat dihilangkan dengan cara dijatuhkan secara terus-menerus/dipukul sampai bentuknya berubah/rusak.

Dari informasi tentang jenis-jenis magnet, cara membuat dan menghilangkan sifat kemagnetan ini dapat diketahui dengan jelas bahwa terdapat banyak sekali jenis-jenis magnet serta bagaimana cara membuat magnet dengan mudah dan bagaimana pula untuk menghilangkan sifat kemagnetan yang sudah dimilikinya.

Referensi yang digunakan dalam penyampaian informasi diatas adalah situs asagenerasiku dan juga benihpagi. Demikian informasi mengenai jenis-jenis magnet, cara membuat dan menghilangkan sifat kemagnetan. Semoga bermanfaat.
×
Berita Terbaru Update